Proposal Aplikasi Web on-line .

16 11 2007

Contoh proposal .

Proposal Aplikasi Web .
WebCart Application
NRWebCartApp™ Version 1.0

nrgaleri.com

Pendahuluan

Tingginya kegiatan transaksi data dan pertukaran informasi dalam media komunikasi on-line dan internet merupakan salah satu aktivitas yang sudah merupakan kegiatan sehari-hari di era globlalisasi saat ini . Kebutuhan akan informasi dan data dalam segala bidang terutama dalam aspek bisnis merupakan hal yang sangat vital dan menjadi komponen penting untuk pengambilan keputusan berdasarkan informasi dan data yang di peroleh .

Kondisi Saat Ini

Transaksi bisnis on-line melalui internet merupakan satu dari sekian pilihan yang paling efektif untuk mendapatkan kegiatan bisnis yang menguntungkan dan merupakan media yang paling ekonomis dengan hasil penyebaran informasi dalam sekala besar tanpa terbatas dengan jarak dan waktu .

Berkembangnya kecenderungan melakukan transaksi bisnis secara on-line telah melahirkan paradigma baru dimana , perusahaan dari skala besar, menengah dan kecil berusaha memanfaatkan media on-line internet untuk melakukan transaksi secara on-line dimana dengan mudah user , customer atau pelaku bisnis dengan satu langkah mudah berinteraksi dengan perusahaan tersebut melalui internet .

Umumnya pelaku bisnis / perusahaan memanfaatkan media internet untuk memasarkan produk-produknya selain menggunakan media internet untuk pertukaran informasi dan komunikasi data dimana di sisi lain customer , user ataupun pengguna internet dapat melihat profile perusahaan tersebut beserta jasa dan produk-produk yang di tampilkan di internet .

Permasalahan saat ini

Beberapa dari pelaku bisnis ataupun perusahaan mengalami permasalahan yang cukup kompleks untuk membangun suatu sentral informasi online menggunakan media internet yang dapat di akses oleh publik, user ataupun customer melalui internet . Sentral informasi tersebut dikonversikan dalam bentuk suatu website internet ataupun aplikasi berbasis web , yang mendeskripsikan tentang profile dari perusahaan tersebut , baik tentang kegiatan bisnis ataupun jasa dan juga produk-produk yang diproduksi oleh perusahaan tersebut .

Berikut permasalahan yang sering timbul ketika pelaku bisnis tersebut mulai mengambil langkah untuk membangun suatu sentral informasi on-line ataupun website internet ( aplikasi berbasis web) tersebut :
1. Kebutuhan akan infrastruktur yang membutuhkan biaya yang cukup besar
2. Adanya pemikiran dimana untuk membangun suatu sentral informasi dalam bentuk aplikasi system informasi ataupun aplikasi berbasis web membutuhkan dana yang besar untuk membangun aplikasi tersebut .
3. Kurangnya pengetahuan akan teknologi internet tersebut sehingga membutuhkan bantuan tenaga ahli yang menguasai bidang internet sehingga diperkirakan akan menambah beban biaya untuk membangun aplikasi dalam bentuk website tersebut .
4. Begitu banyaknya solusi yang ditawarkan oleh perusahaan-perusahaan yang menguasai teknologi internet sehingga cukup menyulitkan untuk pelaku bisnis dalam memilih solusi yang benar-benar mereka butuhkan .
5. Kurangnya solusi dari perusahaan-perusahaan teknologi informasi dan internet dalam memberikan solusi yang lebih rendah biaya dan solusi dengan beban biaya rendah tersebut sudah memberikan solusi untuk kebutuhan-kebutuhan utama perusahaan dalam melakukan transaksi bisnis secara online menggunakan media internet .

Latar Belakang

Untuk itulah kehadiran aplikasi bisnis ataupun aplikasi website internet ( aplikasi berbasis web ) yang memungkinkan untuk melakukan kegiatan bisnis secara on-line / media internet sangat dibutuhkan , disamping solusi yang diberikan merupakan solusi yang benar-benar dibutuhkan oleh pelaku bisnis / perusahaan-perusahaan tersebut untuk kegiatan operasional bisnis perusahaan .

Untuk itulah Aplikasi NRWebCartApp™ hadir untuk bukan hanya menjawab tantangan kebutuhan di era global ini , tapi untuk memberikan solusi nyata dimana NRWebCartApp dapat mengakomodir kebutuhan akan transaksi bisnis secara on-line menggunakan media internet dengan baik .

NRWebCartApp™ merupakan aplikasi berbasis web yang merupakan gabungan dari profile untuk data-data perusahaan dan juga memiliki fitur untuk melakukan kegiatan bisnis on-line dengan fungsi webCart ( shopping Cart ) dimana customer yang mengakses ke web site profile perusahaan dapat melakukan transaksi on-line secara internet , seperti pembelian barang , pemesanaan barang , katalog data barang dan lain-lain .

Solusi & Fitur dari NRWebCartApp™

NRWebCartApp™ merupakan aplikasi internet berbasis web yang dapat menampilkan data-data dan informasi yang merupakan profile perusahaan dan data-data dinamis seperti data katalog baik data catalog barang , jasa ataupun service yang akan dijual / di publikasikan secara online melalui internet, dan memiliki fungsi-fungsi proses bisnis seperti pemesanan barang, jasa, service melalui webCart , menampilkan data produk berikut data-data teknis/detail yang bersangkutan dengan produk tersebut .dan NRWebCartApp™ juga memiliki modul aplikasi seperti modul monitoring ordering info dimana perusahaan dapat melihat aktivitas pemesanan barang, jasa, service dan memberikan konfirmasi kepada customer secara akurat .

Fitur-fitur yang diberikan NRWebCartApp™ :
1. Fitur yang dihadirkan untuk halaman depan web site ( Front End Web ) perusahaan dimana data pada halaman depan web site perusahaan merupakan data-data dinamis perusahaan dan data-data umum dari profile perusahaan tersebut .
2. Fitur yang dihadirkan untuk halaman dalam ( Back-End Web ) ataupun yang disebut back-end web site dimana fitur-fitur yang diberikan merupakan kebutuhan untuk proses kegiatan pengolahan data , monitoring data dan update data . Pada fitur ini diberikan fungsi-fungsi untuk menjaga agar data yang ada di halaman depan web site perusahaan merupakan data terkini , data dinamis dan yang di update setiap saat dengan fungsi-fungsi (tools) yang telah diberikan pada aplikasi berbasis web NRWebCartApp™ ini .

Menu dan Deskripsi :
Aplikasi Berbasis Web NRWebCartApp™
No Fitur Deskripsi
Halam Depan Web Site / Front-end Web
1 Web Profile
terdiri dari menu :
1.1 – Home Home / Beranda
1.2 – About Us Tentang / Profile Perusahaan
1.3 – Service Data-data Service / jasa
1.4 – Product / Produk Data-data Produk
1.5 – Contact us Kontak Kami
1.6 – Term & Condition Term & Condition
1.7 – Ask Us to Contact You Menu permintaan untuk dihubungi
1.8 – Facilities Data-data Fasilitas perusahaan
1.9 – News Berisikan berita seputar perusahaan
1.10 – Katalog (terdiri dari menu dan fungsi) : Katalog Barang / Produk
1.10.1 1. Order Pemesanan barang
1.10.2 2. View Melihat data barang yang dipesan
1.10.3 3. Check Out Selesai melakukan order barang
1.10.4 4. Search Pencarian data barang
1.11 – Guest Book Buku Tamu
Halaman Dalam Web Site / Back End Web
2 Administrator
2.1 Log Acitivity Log monitoring aktivitas web
2.2 User Account Menu untuk create, delete user/account
2.3 Tools Fungsi untuk merubah data Menu Home
2.4 – Home Fungsi untuk merubah data Menu Home
2.5 – About Us Fungsi untuk merubah data Menu About Us
2.6 – Service Fungsi untuk merubah data Menu Service
2.7 – Product / Produk Fungsi untuk merubah data Produk
2.8 – Contact us Fungsi untuk merubah data Contact Us
2.9 – Term & Condition Fungsi untuk merubah data Term & Condition
2.10 – Ask Us to Contact You Fungsi merubah data Ask Us To Contact You
2.11 – Facilities Fungsi untuk merubah data Menu Facilities
2.12 – News Fungsi untuk merubah Data News
2.13 – Guest Book Fungsi untuk merubah data Guest Book
2.14 WebCart (terdiri dari)
2.14.1 1. Log Order Fungsi untuk melihat log pemesanan
2.14.2 2. Katalog Fungsi untuk Update, delet & Upload data katalog
2.14.3 3. Search Fungsi untuk mencari data dari katalog barang
2.14.4 4. Monitoring Monitoring data pemesanan order
2.14.5 5. Print Fungsi mencetak data pemesanan dalam bentuk PDF

Skema Desain Arsitektur Aplikasi Web NRWebCartApp™

Skema Aplikasi

Skema Aplikasi


Software Pendukung Arsitektur Aplikasi NRWebCartApp™ :
1. Operating System Linux
2. Web Server Apache
3. PHP programming language
4. Mysql Database
5. PHP MyAdmin

Infrastruktur Hardware
Infrastruktur hardware dan jaringan menggunakan teknologi internet sehingga aplikasi ini akan di publish di internet dengan menggunakan domain yang dapat di pesan sebelumnya dan sudah memiliki space di hosting penyimpanan web site internet . Pilihan menggunakan hosting di internet service provider merupakan solusi yang paling baik dikarenakan solusi ini merupakan yang paling ekonomis serta memiliki jaminan keamanan data yang didukung oleh internet service provider tersebut .
Beberapa hal yang harus disiapkan sehingga aplikasi internet berbasis web dapat diakses secara on-line adalah :
1. Dibutuhkannya sebuah domain untuk penamaan profile perusahaan seperti : http://www.domain.com .
2. Dibutuhkan E-mail untuk interaksi user, customer , publik dengan perusahaan dengan media internet . email tersebut menggunakan domain yang sudah dipilih sebelumnya seperti marketing@domain.com
3. Dibutuhkannya hosting / tempat untuk penyimpanan data aplikasi dan akses internet .

Skema jaringan
Keterangan :
1. Perusahaan menyimpan data dan informasi perusahaan di sebuah server di internet sehingga dapat di akses melalui internet dimana aplikasi internet berbasis web NRWebCartApp™ yang sudah terinstall di server tersebut dapat digunakan dan dapat melakukan proses perubahan, update , monitoring dan perawatan pada data-data dan informasi dari perusahaan .
2. User , Customer dan publik dapat mengakses profile perusahaan berikut data-data dan informasi dari perusahaan tersebut dengan menggunakan internet .
3. User, Customer dan publik dapat melakukan transaksi secara on-line menggunakan media internet dengan perusahaan atau pelaku bisnis sehingga terjadi interaksi bisnis antara pelanggan dan perusahaan / pelaku bisnis secara on-line menggunakan internet .

Bagian Pekerjaan
Ditinjau dari bagian pekerjaannya , pekerjaan pengembangan aplikasi internet berbasis web dengan menggunakan NRWebCartApp™ ini dapatdiselesaikan dalam beberapa bagian pekerjaan yaitu :
• Design, Graphic dan layout (format) web design
• Page programming (interactive pages) – seperti kolom, artikel, forum.Pembuatan image animasi seperlunya sesuai kebutuhan .
• Pembuatan image animasi seperlunya sesuai kebutuhan
• Upload data-data profile perusahaan dan data-data produk,service ataupun jasa .

Tahap pengembangan Aplikasi
1. Peninjauan kebutuhan fitur dan layout aplikasi web berbasis internet, Akan dihasilkan definisi kebutuhan fitur – fitur yang akan disediakan dalam situs web.
2. Perencanaan Peta Situs (Site Map)
Memetakan halaman situs sehingga dapat tersusun dalam struktur yang baik.

3. Pembuatan Prototipe Tahap I
Menghasilkan situs web yang telah memenuhi kebutuhan akan fitur – fitur pokok.

4. Presentasi dan evaluasi
Mengumpulkan masukan untuk bahan pelaksanaan prototipe tahap II.

5. Pembuatan Prototipe Tahap II (Penyempurnaan dari Tahap I) Menghasilkan situs web yang telah memenuhi kebutuhan akan semua fitur.

6. Presentasi dan Evaluasi yang mengarah pada penyelesaian.. Mengumpulkan masukan yang mengarah pada pelaksanaan tahap penyelesaian.

7. Penyerahan Situs aplikasi internet berbasis web .
Situs web telah siap untuk dipublikasikan.

8. Publikasi.
Mempublikasikan situs web.

9. Selesai.
Rincian biaya pengembangan aplikasi internet berbasis web menggunakan software NRWebCartApp™ :
Perincian Biaya Pengembangan Aplikasi Berbasis Web dan Perangkat Hardware Pendukung :
No Item Quantity Price
Software & Pheriperal
1 Pengembangan Aplikasi Berbasis Web 1 Paket
A Front-End Web Modul :
1 – Home
2 – About Us
3 – Service
4 – Product / Produk
5 – Contact us
6 – Term & Condition
7 – Ask Us to Contact You
8 – Facilities
9 – News
10 – Katalog (terdiri dari menu dan fungsi) :
10.1 1. Order
10.2 2. View
10.3 3. Check Out
10.4 4. Search
11 – Guest Book
B – Back-End Web Modul ( Administrator) :
1 Log Acitivity
2 User Account
3 Tools
4 – Home
5 – About Us
6 – Service
7 – Product / Produk
8 – Contact us
9 – Term & Condition
10 – Ask Us to Contact You
11 – Facilities
12 – News
13 – Guest Book
14 WebCart (terdiri dari)
14.1 1. Log Order
14.2 2. Katalog
14.3 3. Search
14.4 4. Monitoring
14.5 5. Print
C – Setup & Configure NRWebCartApp™
Hardware & Pheriperal
2 Setup & Configure Web Site 1 Paket
– Space Hosting 100 MB
– 2 Year Domain for domainx.com
– 1 Database Account Mysql
– 10 E-mail Account
TOTAL :

Keterangan :
1. NRWebCartApp™ terdiri dari menu dan fitur yang telah dijabarkan di atas sebelumnya , untuk Extra module atau penambahan modul akan di kenakan biaya tambahan sebesar …………… ,- per modul
2. Garansi pekerjaan diberikan selama 3 bulan .
3. Menu & Fitur dapat disesuaikan dengan kebutuhan user sepanjang masih konsisten dengan data yang bersangkutan .
4. Konsultasi gratis via e-mail dan telepon .
5. Biaya tidak termasuk pajak PPN 10%.
6. Untuk Pilihan Full Maintenance / Kontrak perawatan selama 6 bulan dan 1 tahun setelah masa garansi habis dapat dilakukan oleh staff kami .

Penutup
Terima kasih untuk kerja samanya .
Regards

info@nrgaleri.com
NRWebCartApp™ @2007 NetworkRegroup #NR01-05
Solutions for your evolution

http://donaldabek.wordpress.com


Aksi

Information

3 responses

30 12 2007
ridwan

mas makasih atas contoh proposalnya kepake banget

31 12 2007
afri

saya ikut senang bisa ngebantu mas ridwan 🙂

10 04 2008
anto

assalamualikum.
mas bisa bantu saya dalam pengerjaan tugas akhir saya tentang “shopping cart”? gimana caranya saya hubungi anda? dan email anda apa?
sekali lagi minta tolong banget.
terimakasih.
wassalamualaikum.

Tinggalkan komentar